Unik Banget Bajaj dan Becak ala Paris - Ini dia alat transportasi terbaru dari Paris yaitu sebuah Bajaj dan becak ala ala Paris gitu kalau dilihat dari Bajaj nya mirip sekali dengan bemo di Indonesia pada zaman dahulu sebelum ada mikrolet, bajaj dan becak yang diciptakan tersebut digunakan bagi para wisatawan yang ingin berkeliling ke Menara Eiffel pada saat musim panas tiba.
Nama becak di Paris tersebut adalah Taksi velo (sepeda taksi) yang pengendaranya ada di depan, sedangkan kalau di Indonesia pengendaranya ada di belakang serta model dari becak tersebut juga berbeda apalagi penarik becak dan bajaj tersebut sangat cakep cakep banget wah...pasti tambah seru nih...
Kalau Bajaj di Paris diberi nama Tuktuk yang cukup di kenal di Asia Tenggara, seperti Bangkok, Phnom Penh, dan Filipina. Kalau dilihat dari desain yang dimiliki bajaj dan becak tersebut tampak terlihat sekali sangat menarik, bagus dan nyaman banget pastinya tak akan bosan bila menaiki bajaj dan becak tersebut.
Kemunculan alat transportasi wisata ini sempat membuat gundah perusahaan taksi karena kendaraan wisata ini dianggap menjadi pesaing bagi penghasilan sopir taksi.
Kalau menggunakan bajaj atau Tuktuk di Paris ini Anda harus merogoh kocek hingga 20 euro atau Rp 240.000 wah mahal juga ternyata. Sedangkan untuk Becak atau Taksi velo memiliki harga yang lebih mahal lagi yaitu 300 euro atau Rp 3,7 juta.
Bagaimana tertarik dengan alat transportasi terbaru Paris tersebut, Anda dapat bermain kesana dengan melihat menara Eiffel sekalian asyik banget bukan!